Peringatan hari jadi Kongregasi Suster PIJ yang ke-178 di kompleks Sang Timur Jl.Bandung – Malang, dilaksanakan pada hari Sabtu, 05 Februari 2022.
Acara dibuka dengan senam bersama di halaman SDK yang dipandu oleh guru-guru dari TK dan diikuti oleh pegawai Sang Timur se-kompleks Jalan Bandung mulai dari TK, SD, Yayasan, hingga biara. Meskipun hujan gerimis tipis mengguyur, namun semangat berolahraga dalam kebersamaan dan suasana gembira tetap dilaksanakan hingga selesai.
Dalam sambutannya, Sr. Annunciata PIJ selaku Ketua Yayasan Karya Sang Timur, bersyukur bahwa acara kebersamaan seperti ini dapat terselenggara, mengingat kebersamaan seperti ini terakhir kali diadakan dalam rangka memperingati HPS (Hari Pangan Sedunia) tanggal 2o Oktober 2020, sebelum pandemi terjadi. Beliau juga berharap agar acara kebersamaan seperti dapat lebih sering dilaksanakan, tentunya dengan mengikuti perkembangan situasi yang ada.
Setelah sambutan dari Sr. Annunciata PIJ, hujan mengguyur lumayan deras, semua pegawai merapat ke teras-teras kelas sambil terus mengikuti acara. Pengumuman pemenang lomba pembuatan video dengan tema Kesangtimuran menjadi acara kedua dalam rangkaian acara kali ini. Selamat untuk guru-guru dari TK yang berhasil menyabet gelar Juara Pertama.
Pemotongan tumpeng menjadi acara puncak dalam rangka peringatan HUT kongregasi kali ini. Bapak Dion selaku kepala sekolah SD; Sr. Donata PIJ selaku kepala sekolah TK; dan juga Sr. Marsella PIJ selaku kepala sekolah SMP merangkap Pimpinan Komunitas, membagikan tumpeng kepada mereka yang dipanggil mewakili unit masing-masing untuk menerima tumpeng.
Acara menyanyi bersama, joget bareng, menjadi pamungkas sambil menunggu acara makan siang bersama. Beberapa guru, serta pegawai yayasan dengan gembira menyanyi tanpa rasa sungkan untuk menghibur dan memeriahkan suasana.
Selamat Hari Jadi Kongregasi Suster PIJ yang ke-178.
***
YKST, 06 Februari 2022